Perbedaan Waktu Indonesia Dan Singapura

Indonesia dan Singapura merupakan negara bertetangga yang menjalin kerja sama di berbagai bidang. Banyak warga negara tanah air yang berangkat menuntut ilmu di Singapura, ada pula yang mencari mata pencarian sebagai tenaga profesional ataupun berwisata. Warga Singapura juga sering menjadikan Indonesia sebagai negara tujuan wisata dan perdagangan. Karena lokasi yang berdekatan, seberapa jauh perbedaan waktu Indonesia dan Singapura?


Indonesia
Sebagai negara kepulauan yang terbentang begitu luas, Indonesia memiliki tiga zona waktu dengan UTC yang berbeda-beda, mulai dari Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Tengah (WITA) dan Waktu Indonesia Timur (WIT). Masing-masing zona memiliki selisih waktu 1 jam, sedangkan WIB ke WIT berselisih waktu 2 jam dan begitu pula sebaliknya.

Menghitung perbedaan waktu Indonesia dan Singapura tidak begitu sulit, cukup memakai rumus sederhana pengurangan UTC. Zona waktu Indonesia bagian barat mengusung UTC +7 sedangkan Singapura mengusung UTC +8 (7-8 = -1). Bisa ditarik kesimpulan bahwa selisih jarak WIB lebih lambat 1 jam. Bila Kota Jakarta menunjukkan pukul 20.00 maka Singapura masih pukul 21.00.

Sementara itu, zona waktu Indonesia bagian tengah mengusung UTC +8 yang tak jauh berbeda atau sama persis dengan Singapura. Bisa diambil kesimpulan bahwa WITA dan Singapura tak memiliki selisih zona waktu. Bila Kota Makassar menunjukkan pukul 20.00 maka negara yang terkenal dengan patung kepala Singa itu memiliki waktu yang sama.

Sedangkan zona waktu Indonesia bagian timur mengusung UTC +9 dan Singapura mengusung UTC +8 (9-8 = 1). Bisa ditarik kesimpulan bahwa selisih jarak WIT lebih cepat 1 jam. Bila Kota Jayapura menunjukkan pukul 21.00 maka Singapura masih pukul 20.00. Rumus perhitungan ini tidak terlalu sulit alias mudah!

Singapura
Berdasarkan penjabaran di paragraf sebelumnya maka menentukan perbedaan waktu Indonesia dan Singapura sangatlah mudah. Meskipun berdekatan dengan Pulau Sumatera yang termasuk zona WIB, negara Singapura ternyata mengusung UTC +8 yang sama seperti zona WITA. Bisa ditarik kesimpulan bahwa zona waktu Singapura lebih cepat satu jam dari WIB, sama seperti WITA dan lebih lambat satu jam dari WIT.

Kesimpulan

Ternyata perbedaan waktu Indonesia dan Singapura tidak terlalu mencolok, bahkan termasuk mudah melakukan perhitungan sebagaimana mencari selisih waktu antara WIB – WITA dan WITA – WIT. Keunikan justru ada pada zona waktu Singapura yang mengusung UTC +8, sama persis dengan WITA meski negara pulau tersebut berada dekat Pulau Sumatera yang mengusung WIB (UTC +7).

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Perbedaan Waktu Indonesia Dan Singapura